June 4, 2015

PRELIMINARY ITINERARY: BALI!



"People who don't travel cannot have a global view, all they see is what's in front of them. Those people cannot accept new things because all they know is where they live." - Martin Yan




Finally, after all that mess, bisa juga landing di Bali pada pukul 23.15 WITA. Cuma butuh satu hari untuk stay di Yogyakarta setelah sebelumnya harus terbang ke ibukota menghadiri event Jakarta Fashion & Food Festival di Kelapa Gading. Bali jadi seperti penutup bulan Mei, dan mood booster untuk bulan Juni  2015 yang penuh dengan semangat. Sesuai janji, bicara soal Bali's Itinerary, memang tidak akan selengkap review pada umumnya, namun paling tidak rincian harga ataupun tips menarik bisa sebagai bahan pertimbangan reader, apabila dalam waktu dekat akan melakukan perjalanan ke pulau dewata.

PERSIAPAN KE BALI
Perjalanan baiknbya disiapkan jauh hari, jangan mendadak. Dengan hal ini, selain harga tiket pesawat yang belum melonjak tinggi, nantinya spare biaya bulan depan bisa digunakan untuk keperluan liburan yang jauh lebih penting. Aku sendiri sudah mengantongi tiket perjalanan ke Bali akhir April 2015. Sembari menata lagi alokasi dan persiapan dana untuk hotel maupun keperluan sebelum berangkat. Beberapa items yang perlu disiapkan selain keperluan pakaian pribadi, swimsuit cantik aku peroleh dari Splash & Summer dan Flat Shoes dari Lawrence. Gorgeous sunglasses from Rayban dan lengkap sama Beauty set dari Elizabeth Arden dan of course my special item - Nude flats from Symbolize Shoes.


SELAMA DI BALI
Hari pertama di Bali waktu itu sudah mendekati tengah malam, niat awal ingin menikmati suasana malam di Legian, tapi apa daya after touch down hotel, lekas-lekas mandi dan tak menunggu waktu lama akhirnya tidur pulas. Beberapa hal yang harus diperhatikan saat ingin melakukan perjalanan di Bali.

  1. Sewa mobil murah. Jika kamu ingin menyewa mobil di Bali, harga terbilang terjangkau pada kisaran Rp. 150.000 - Rp. 300.000. Perhatikan berapa personil yang akan mengisi mobil nantinya, jika hanya 2 - 4 orang, menggunakan mobil mini, seperti Estilo sudah cukup leluasa. Alangkah baiknya booking sewa mobil di Bali, dua hari sebelumnya, mengantisipasi peak season/musim liburan yang mana kebutuhan mobil wisatawan akan melonjak tinggi.
  2.  Siapkan rute. Buat  perjalanan efisien, selain menghemat bahan bakar, ternyata juga membuat kamu tidak terlalu bosan atau berlama -lama di jalan. Rute dari satu tempat ke tempat wisata lainnya baiknya searah agar tidak terlalu menyimpang jauh dari rute yang seharunya.
  3. Gunakan GPS. Jangan ragu menggunakan aplikasi smartphone yang satu ini. Akan sangat membantu menemukan alternatif jalan menuju tempat tujuan.
  4. Tanyakan tujuan ke warga lokal. Jangan pernah khawatir jika akhirnya kamu "nyasar" atau salah jalan saat menuju sebuah lokasi wisata di Bali. Masyarakat lokal Bali sangat ramah dan menjawab dengan jelas informasi tentang arah yang seharusnya kita ambil. Tanyakan informasi tempat tujuan dengan sopan dan jangan lupa senyum sumringah, meski sudah seharian letih di jalanan, atau bete karena tidak kunjung sampai tujuan.
  5. Berbaur. Bukan sesuatu yang buruk jika kamu ingin menemukan pengalaman lain di Bali. Liburan itu tidak hanya tentang kita atau teman-teman kita, berbaur dengan masyarakat lokal, turut serta pada acara bazaar, berdansa dan berkomunikasi dengan sesama turis, atau sesekali bercengkrama dengan bapak ibu warga Bali tentang hal-hal sederhana. It's amazing!
  6. Belajar sejarah. Setiap karakter orang dalam liburan pasti punya caranbya sendiri-sendiri, ada yang gemar belanja, suka makan, hanya berkumpul dengan teman-teman serombongan, atau hal-hal umum lainnya. Tapi, tidak ada salahnya kamu memperlajari sejarah ataupun budaya di setiap lokasi yang kamu datangi. Liburan tidak selamanya tentang hura-hura, tapi juga tentang esensi positif dan pengetahuan.
  7. Powerbank. Bagi kamu yang tidak menggunakan kamera SLR, dan memilih menggunakan Handphone untuk mengabadikan gambar-gambar indah selama di Bali. Alangkah baiknya siapkan powerbank dengan full batery setiap hari sebelum melakukan perjalanan. Believe me, it's work!




PULANG DARI BALI
Jika kamu harus berangkat ke bandara Ngurah Rai di pagi harinya, bahkan mungkin mengambil penerbangan pertama, pilih stay malam terakhir di beberapa hotel yang tidak jauh dari bandara. It's will help! 

Jarak masuk terminal keberangkatan dan juga masing-masung gate (dari lokasi check in) cukup jauh, sehingga sisakan spare waktu antara 1-2 jam sebelum penerbangan, hanya untuk mengantisipasi hal - hal buruk terjadi. (contoh: terlambat) 

Biasanya saat kamu melakukan perjalanan, jumlah barang bawaan akan bertambah, sehingga prepare dari malam, agar tidak ada barang-barang yang tertinggal. Berikut secara garis besar pengeluaran selama di Bali.

  • Tiket PP Jogja - Denpasar – Jogja                              : Rp. 1.100.000
  • Hotel & Akomodasi Rp. 450.000x 2mlm                  : Rp.     900.000
  • Hotel & akomodasi kedua Rp. 250.000x 2                : Rp.     500.000
  • Makanan + Jajan selama 4 hari                                  : Rp. 1.200.000
  • Tiket masuk lokasi wisata per org                              : Rp.    150.000 
  • Transportasi 3 hari                                                      : Rp.    450.000  
  • Oleh - oleh                                                                  : Rp.    500.000
  • Total                                                                            : Rp. 4.800.000

 


Beberapa review tempat wisata akan menyusul di post selanjutnya. Sepertinya tidak akan pernah cukup waktu untuk mengeksplorasi Bali. Pantai, pura, gunung, perbukitan, tempat perbelanjaan, city walk, night life, masyarakat lokal, musik tradisional, upacara adatm tari dan semua hal yang membuat Bali menjadi BALI. 

Check more photos at my Instagram.

And this is my travel stories. See u at my next trip!


 



No comments :

Post a Comment

Copyright © 2014 FILOSOFAST

Distributed By Blogger Templates | Designed By Darmowe dodatki na blogi