July 12, 2014

Men's Show #JFW 2014 by IAN MUKTI



Men's Show #JFW 2014 by IAN MUKTI

Morning weekend........ Weekend ceria ini cukup puny waktu untuk "membayar" utang-utang lama, I mean, materi dan foto yang belum sempat di publish. Late post memang but, wish you'll like. Kali ini bakal kasih koleksi-koleksinya dari IAN MUKTI, doi akrab juga dipanggil Dokter Ian, Dr. Ian. Cek koleksinya Jogja Fashion Week, beberapa waktu lalu.































July 11, 2014

My Life Full of Gift

Bersyukur menjadi AKU.

Proses itu ternyata memang panjang, bohong kalau seseorang bisa meraih goals mereka dalam skejab mata atau dengan cara yang gampang. Bisa, tapi kasus khusus, mungkin emang udah keturunan anak orang kaya, mujur, dan banyak kasus khusus lainnya yang kadang menurutku juga belum tentu ada.

Dulu.....
Aku satu di antara siswi cupu lainnya di SMP, aku sungguh tidak banyak keberanian ada di muka banyak orang, bahkan ikut lomba - lomba antar sekolah mana berani aku lakukan. Guru seni ku waktu itu, pak Jarwo namanya, bilang padaku bahwa aku "BISA" menggambar.

"Goresan pensilmu berbeda...." katanya.

Dan masih aku ingat betul. Aku masih bangga dengan surat-surat sahabat pena yang aku ikuti di majalah, bangga dengan apa yang orang lain tidak tau.

Sampai masuk SMA kegemaranku berubah..sedikit berubah. Masih cupu. Dan berkawan dengan teman cupu lainnya. Membaca buku ensiklopedi di perpus sekolah, melihat indahnya negara-negara di luar sana, musim-musim yanf lain, bahkan desa dan rumput pun kelihatan lebih rapi dan hijau. Aku bisa betah sekali, meski tak bisa sesukaku karena batas jam istirahat.

Bagaimana waktu di kampus??

Aku berubah karena seseorang. Dipaksa berubah, katanya aku akan lebih baik, lebih lengkap, lebih banyak teman, dan lebih banyak kesempatan.

Menolak perubahan! Itu yang ada di pikiranku, hingga akhirnya lagi- lagi PROSES bicara.

Aku berubah!

Copyright © 2014 FILOSOFAST

Distributed By Blogger Templates | Designed By Darmowe dodatki na blogi